Elegi Hujan

16.56 0

"Elegi Hujan"

Nun jauh di sana, kau takkan pernah paham, bahwa aku telah tenggelam dalam berbagai frasa yang tak pernah kau balas sepatah kata saja.

Lalu, hujan malam ini menemani diri mendeklamasikan sebuah elegi, yang terdengar syahdu dalam tiap derai dan melagu lembut menelisik hati yang tersedu.

Jangan. Jangan kalian larang aku mengenang kesenduan yang mungkin lain waktu akan kurindukan. Biarkan aku merasakannya seperti melahap suap demi suap nasi goreng yang penuh kenikmatan.

Perih, terima kasih untukmu karena telah berteman dengan sepi. Kalian bercengkrama ramah di sini, lalu meninggalkan secarik kertas bertuliskan puisi yang berkisah bahwa hati kan bertumbuh saat dirimu memutuskan melepas sauh.

Ya, mungkin dalam legam hitam malam, aku yang tak pernah berhenti mendamba harus lanjut melangkah dalam temaram, mencari secercah cahaya di luar sana.

Karena bisa saja lain waktu ku kembali lagi di hadapmu, kau mulai meragu dengan sikapmu dulu. Kala itu kan kubiarkan kau sendiri, sementara aku terus membangun hati.

Karena bisa saja di lain hari, saat matamu memutuskan menatapku lagi, aku berhasil mengikatkan diriku dalam larik-larik janjimu.

Dan menuliskannya lagi dalam lembar janjiku.

Tak ada salahnya bila harap ini tak kusudahi, bukan? Karena aku pun tak pernah melarangmu untuk berharap kepada siapapun.

Revival!

19.45 0

Yap! Lama sekali sudah tidak blogging karena fokus menulisnya pindah ke Instagram serta proyek beberapa naskah buku.

Tapi, blog ini akan aktif lagi! Di sini akan saya bagi naskah yang sedang saya tulis, untuk bisa dibaca bersama-sama dan mohon masukannya.

Tunggu tanggal mainnya guys!

[Untuk pembuka, izinkan saya berbagi satu nasihat]

Jiwa Kesendirian

19.16 1

"Jiwa Kesendirian"

Wahai jiwa-jiwa yang terusik
Yang merasa penat di tengah keramaian
Saat rintik hujan datang basahi tanah
Yang lain menepi, jiwa ini nyaman di bawah derai air langit

Wahai jiwa-jiwa yang menggigil
Yang merasa dingin di tengah kehangatan
Saat malam tiba, bersahutan hembusan angin yang membekukan tulang
Yang lain meringkuk, jiwa ini tegak memeluk dingin

Wahai jiwa-jiwa yang tertidur
Yang nyaman dalam kesendirian
Kelakkah saat kembali
Kau mekarkan bunga yang menantimu?

Puing hati yang berserakan
Menanti untuk dikembalikan
Meski takkan pernah sama bentuknya
Yang penting, ia dapat merekah lagi

Dan wahai jiwa-jiwa yang berbalut ketenangan dalam kesendirian
Untukmu, ukirkanlah sesuatu
Bukan sekedar bersembunyi di balik tirai senyap
Kembalikanlah harapan pada mereka yang menanti

#drwriter #puisi #poetry #poem #hujan #rain #pagi #morning #hati #heart #cinta #love #jiwa #soul #hidup #life #sendiri #alone #lonely #loneliness #sing #nyanyian #spirit #semangat #jujur #unsoed #mahasiswa #fkunsoed

???????

07.21 0

Siapalah saya, membahas tentang gambar ini.

Hujan yang merintik sepanjang malam ini jauh lebih pandai menjelaskannya. Tiap tetesnya membawakan rahmat dari-Nya yang dinanti manusia di bumi.

Ya... begitulah. Cinta itu menuntut segala sesuatu darimu. Waktu. Harta. Pikiranmu. Memutuskan mencintai, maka siap untuk mengorbankan itu semua.

Kamu mencintai profesimu, misal sebagai dokter. Kau rela belajar menghabiskan seumur hidupmu, memikirkan penatalaksanaan yang paling tepat dan efisien untuk pasien, dan kehilangan harta berhargamu: waktu.
Dan kau takkan pernah bisa mencintai tanpa selalu memberi.

Maka, jelas saya masih harus banyak belajar untuk mencintai. Kapan berhenti belajarnya? Kapan mulai mencintai?
Bukankah belajar mencintai adalah bagian dari mencintai? Belajar mencintai-Mu adalah pembelajaran yang tidak akan pernah habis. Mencintai keluarga tidak akan pernah surut oleh waktu. Tanggung jawab mencintai sebelah jiwa akan tiba kala separuh agama lain sudah bisa kau tunaikan dengan baik.

Memantaskan diri untuk mencintai sebenar-benarnya cinta.

#drwriter #islam #cinta #love #hidup

Keputusan (Inspired from my friend, a great trainer)

23.52 0

Credit for my beloved friend: IG: @ulumdecision

Perasaan timbul dari bagaimana cara kita berpikir dan bagaimana hati menyikapi sesuatu. Jernihnya perasaan merupakan cerminan dari jernih dan bersihnya pikiran serta hati.

Maka keputusan hebat berawal dari pikiran dan hati yang bersih dan jernih.

Kata orang bijak, guru dan rekan saya yang sukses maupun yang shalih/at, pikiran dan hati yang bersih adalah akibat dari kebiasaan sering beribadah, menjalin hubungan baik dengan sesama dan sering introspeksi atau beristighfar. Hati dan pikiran yang bersih akan lebih mudah menyerap ilmu-ilmu baru, juga lebih mudah mengintegrasikannya saat kita harus menentukan jawaban untuk menyelesaikan masalah yang ada. Semua masalah pasti ada solusinya bila kita mampu berpikir dengan jernih.

Because nothing impossible, right?

Saya? Saya masih perlu banyak belajar untuk memiliki perasaan yang jernih.

#drwriter #motivasi #islam #decision #life #koass #koas #mahasiswa #unsoed #fkunsoed #semangat

for daily dose of script, follow our IG on @hafidh.riza

Resolusi

16.53 1

Saya bosan dengan kata-kata resolusi.

Lebih tepatnya, saya bosan hanya bisa membuat resolusi tanpa realisasi. Kalau ada nilai akhir resolusi akhir tahun, saya ngga lulus dan harus mengulang lagi atau bahkan mungkin di DO.

Alhamdulillah ada kesempatan lagi. Masih diperkenankan menikmati embun pagi, membangun lagi semangat untuk mewujudkan mimpi-mimpi yang tertulis. 

Semoga resolusi tidak sekedar tulisan di atas kertas. Cita-cita tidak sekedar angan-angan. 

Usia mendekati pertengahan dekade 2, bukan waktunya sering-sering bermimpi seperti zaman bocah dulu, tapi waktunya bergerak dan terus bergerak menjadikan mimpi jadi nyata. 

(Semoga kata-kata di atas bukan cuma tulisan saja, tapi juga berhasil diaplikasikan. Semoga teman-teman juga sukses dengan resolusinya masing-masing)

for more and daily dose of script, follow #drwriter Instagram in here

Rindu

06.51 4
Dia datang saat semua sudah tak sama
Saat mata bergumam: "Ini bukan yang biasa aku lihat."
Saat hati berkata: "Ini bukan yang biasa kurasakan."

Kadang diri tak pernah percaya sepenuh jiwa
Bahwa waktu itu berjalan terus ke depan
Dan pada akhirnya, meninggalkan apa yang biasa ada di sekitar

Tatkala semakin dekat atau bahkan titik masa itu telah terlalui
Ia datang membawa kenangan lama
Membuka kembali tabir memori, merangkaikan potongan-potongan cerita

Saat ia datang, kuharap bersamanya datang sejumput doa
Terhaturkan untuk kebaikanmu mendatang
Sebagai persembahan rindu dari hati yang terdalam

for more dose of script, follow our instagram in here


Apa itu #drwriter? Siapa itu #drwriter?

05.37 1
Ini adalah postingan pertama REVIVAL blog ini!!

Oke, saya merombak seluruh isi blog ini. Mulai dari tampilannya, hingga link blognya. Link dulu yang rainbowmaniswriting.blogspot.com  ==> saya ganti jadi  ==> dr-writer.blogspot.com.

Apa alasan saya mengganti alamat blog saya?
Ini dimulai setelah saya membuat akun Instagram tahun lalu. Semua postingan saya berikan hashtag #drwriter. Rupanya, setelah saya klik hashtag tersebut, hasil pencarian hanya memunculkan tulisan -tulisan saya saja. Dari situ, saya terinspirasi untuk mem-'booming'-kan #drwriter...
Selain itu, nama blog dr-writer cenderung lebih pendek dan mudah diingat.

Kemana Rainbowman? Dia tidak hilang!!!

Memang, nuansa warna-warni di blog sebelumnya saya hapus. Tetapi, makna Rainbowman tidaklah hilang. Akun karikatur gambar di pointer mouse berwarna kuning adalah penanda Rainbowman masih ada!!! Yang penting 'kan maknanya tidak hilang....

#drwriter memiliki semboyan : "Heal The World With Your Word". Rainbowman memiliki semboyan : "hanya menerbitkan tulisan yang bermanfaat". So, artinya kurang lebih sama. Blog ini tetap akan memposting tulisan yang insyaAllah bermanfaat untuk yang membacanya.

Sebagai awal REVIVAL, saya ingin memperkenalkan (lagi) diri saya sendiri (hehehe) narsis sedikit lah ya...

Nama :  Hafidh Riza P (bisa panggil Hafidh)
Usia    : tahun 2016 ini, insya Allah masuk usia 24 tahun
Pekerjaan : Mahasiswa tingkat Profesi Kedokteran Umum (koas) di Universitas Jenderal Soedirman. Insya Allah 2016 ini jadi Dokter. Amiinnn~~

Okay, perkenalan nya cukup segitu. Hahahaha....
Lebih ingin tanya banyak2, komen saja lah, ya~



REVIVAL

05.24 0
Assalamu alaikum!!

Gila, sudah berapa lama saya ngga nge-blog lagi?
Sebenarnya, meski sudah lama tidak blogging, saya masih menyempatkan menulis sedikit-sedikit di media sosial. Tapi, berhubung kangen blogging, jadi akhirnya saya memutuskan untuk kembali MENGHIDUPKAN lagi blog ini.

So, tunggu postingan rutin di Blog ini, dan stay tune terus!!


Sekali-kali eksis pake foto sendiri. Wkwkwk.. Ini foto liburan 2 tahun yang lalu.
Saya sekarang manusia yang kurang liburan dan hiburan ahhaha